18 Maret 2021 | Kegiatan Statistik
Penyusunan
Integrasi Data Spasial Wilkerstat dan Muatan Hasil SP2020 merupakan komponen kegiatan lanjutan Sensus Penduduk tahun 2020 (SP2020). Hasil
pendataan lapangan SP2020 salah satunya adalah peta satuan lingkungan setempat
terkecil (SLS) atau yang disebut dengan peta SP2020-WS yang telah dilengkapi
titik/noktah bangunan berpenghuni dan nomor bangunannya, serta perbaikan batas
SLS sesuai lapangan. Hasil lapangan SP2020 tersebut akan didigitalkan sehingga dapat bermanfaat untuk kegiatan sensus dan survei BPS. Pada Tanggal 18 sd 20 Maret 2021 BPS
Provinsi Sulawesi Utara Mengadakan Pelatihan Instruktur Daerah kegiatan
Digitalisasi Titik Bangunan Hasil SP2020 pesertanya adalah seluruh BPS
Kabupaten/Kota se Provinsi Sulawesi Utara. Setelah Pelatihan kemudian akan
dilaksanakan kegiatan Digitalisasi Titik Bangunan Hasil SP2020 pada bulan Maret sampai dengan Agustus
2021.
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Kabupaten Minahasa Selatan (Statistics of Minahasa Selatan Regency)Sampai saat ini BPS Kabupaten Minahasa Tenggara belum dibentuk
seluruh kegiatan BPS di Minahasa Tenggara dilaksanakan BPS Minahasa Selatan yang beralamat di: Jl. Trans Sulawesi
Desa Teep
Kecamatan Amurang Barat
Minahasa Selatan 95955
Telp (+62-430) 22798
Mailbox: bps7109@bps.go.id